Matan Taqrib: Nishab Emas dan Perak
فَصْلٌ وَنِصَابُ الذَّهَبِ عِشْرُوْنَ مِثْقَالًا وَفِيْهِ رُبْعُ الْعُشْرِ وَهُوَ نِصْفُ مِثْقَالٍ وَفِيْمَا زَادَ بِحِسَابِهِ وَنِصَابُ الْوَرَقِ مِائَتَا دِرْهَمٍ وَفِيْهِ رُبْعُ الْعُشْرِ وَهُوَ خَمْسُ دَرَاهِمَ وَفِيْمَا زَادَ بِحِسَابِهِ وَلَا تَجِبُ فِى الْحُلِّىِ الْمُبَاحِ زَكَاةٌ
Nishab emas adalah 20 dinar (1 dinar = 4,25 gram emas [4,25 gr x 20 = 85 gram emas]) dengan zakat 2,5%, yaitu sama dengan setengah dinar. Adapun yang lebih maka disesuaikan dengan perhitungannya.
Nishab mata uang perak adalah 200 dirham (1 dirham = 2,975 gram perak =50.000 [50.000×200 = 10.000.000]) dengan zakat 2,5%, yaitu 5 dirham. Adapun yang lebih maka disesuaikan dengan perhitungannya. Sedangkan untuk perhiasan mubah yang dipakai maka tidak ada kewajiban zakat.
Ditulis oleh Bayu Widianto
Panggang, 24 Oktober 2022